SELAMAT DATANG DI FORUM KOMUNITAS SEKOLAH KOMUNIKASI TNI - ANGKATAN LAUT

SELAMAT DATANG DAN SELAMAT BERGABUNG DI FORUM KOMUNITAS SEKOLAH KOMUNIKASI TNI - ANGKATAN LAUT
Alamat : SEKOM PUSDIKPEL KODIKOPSLA. JALAN HANGTUAH UJUNG SURABAYA JAWA TIMUR INDONESIA
Telpon
: (031) 3286449, (031) 3201845, 3201847, Fax : (031) - 3286449 , e-mail : sekomtnial@gmail.com

Selasa, 08 Juni 2010

KEGIATAN SISWA DIKMABA-29KOM PRAKTEK DI KRI

Akhir dari seluruh rangkaian Praktek para siswa Dikmaba-29 Kom adalah Praktek Kapal/Praktek KRI. Dalam hal ini para siswa melaksanakan Praktek di KRI SURABAYA bertipekan sebuah KRI yang berfungsi sebagai angkut personil yang masuk dalam jajaran KRI Satuan Bantu Koarmatim.

Selama melaksanakan Praktek para siswa akan mengenal kegiatan keseharian di KRI, Selain tugas pokok sebagai Juru Komunikasi. Disini para siswa diperkenalkan Bagian-bagian dari KRI SURABYA termasuk struktur organisasi di KRI.

Didalam mengenal tugas Pokok di KRI, seluruh siswa diperkenalkan dengan peralatan Komunikasi terutama yang ada di KRI SURABAYA. diantaranya mengoperasikan sebuah pesawat radio yang berfrekquensi HF misal, fungsi dari sebuah radio komuniksi HF (High Frekquensi) termasuk jenis apakah komunikasi dengan Radio HF. Masih ada VHF, UHF dan dipekenalkan dengan sarana Komunikasi Internal, Komunisai Eksternal, Komunikasi Emergensi.

Para siswa juga diberikan pengenalan bagaimana pada saat kapal berlayar, termasuk jaga laut, perawatan kapal dsb. Pelaksanaan Lattek di laksanakan selama 4 hari, dalam waktu yang singkat tersebut diharapkan bisa sebagai bekal dalam melaksanakan tugas kedepan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar