SELAMAT DATANG DI FORUM KOMUNITAS SEKOLAH KOMUNIKASI TNI - ANGKATAN LAUT

SELAMAT DATANG DAN SELAMAT BERGABUNG DI FORUM KOMUNITAS SEKOLAH KOMUNIKASI TNI - ANGKATAN LAUT
Alamat : SEKOM PUSDIKPEL KODIKOPSLA. JALAN HANGTUAH UJUNG SURABAYA JAWA TIMUR INDONESIA
Telpon
: (031) 3286449, (031) 3201845, 3201847, Fax : (031) - 3286449 , e-mail : sekomtnial@gmail.com

Rabu, 21 Juli 2010

KEGIATAN KOMANDAN SEKOMAL, SELEPAS BRIEFING KOMANDAN KODIKOPSLA KPD SELURUH JAJARANNYA DI AULA BIMA SNAVBAH

Kegiatan Komandan Sekolah Komunikasi dalam acara minum kopi bersama. Hadir dalam acara tersebut Komandan Kodikopsla Laksma TNI Toto Permanto, Wadan Kodikopsla, Komandan Pusdikpel, Komandan Pusdik-Pusdik, Komandan Sekolah-sekolah dan seluruh Perwira Kodikopsla. Sebelum Acara Minum Kopi dimulai Ada Pengarahan dari Komandan Kodikopsla Kepada Para Komandan Sekolah tantang Kodikopsla Kedepan dan tentang program pendidikan di masing-masing sekolah.

Pengarahan dari Komandan Kodikopsla dilanjutkan dengan acara minum kopi, dan dimulailah dengan acara yang disampaikan oleh Komandan Sekolah Komunikasi Letkol Laut(P) Jaya Darmawan.

Didalam kesempatan ini Komandan Sekomal menyampaikan, apa yang dimiliki Sekomal saat ini.

Yaitu sebuah Web blog, Apa itu Web blog" Sebagai fasilitas yang sangat mudah bagaimana kita menyampaikan sebuah Web site dengan bentuk dasar yang sudah disediakan oleh penyedia secara gratis.Disini juga disampaikan oleh Komandan Sekomal bagai mana para mantan siswa bisa melihat teman-temannya yang pernah dalam satu pendidikan, atau informasi masalah komunikasi dan masih banyak yang ada dalam blog Sekomal ini. Disampaikan pula oleh Komandan Sekomal apa itu e-mail, e-mail adalah sebuah komunikasi surat elektronik. Di era sekarang ini sudah tidak zamannya lagi kirim berita atau kabar untuk teman, keluarga lewat surat. Karena Internet sudah menyedikan fasilitas surat elektronik yang disebut e-mail.

Dari hasil yang disampaikan Komandan Sekomal banyak yang tertarik dengan apa yang di lakukan oleh Sekomal. Ada beberapa Komandan sekolah yang minta penjelasan Komandan Sekomal secara pribadi untuk program tersebut.

HATU CARAKA BHUWANA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar